4 Inspirasi Desain Interior Kamar Tidur Ukuran Kecil Modern
Keterbatasan luas rumah karena ukuran tanah yang kecil membuat pembagian ruangan harus efisien. Beberapa kamar memiliki ukuran kecil atau minimalis. Kamar dengan ukuran kecil memerlukan desain interior tersendiri agar tidak terlihat sesak. Berikut inspirasi desain interior kamar tidur ukuran kecil yang modern.
Kamar dengan Mezzanine Bed
Konsep mezzanine bed merupakan hal baru terutama buat kamar yang minimalis. Mezzanine bed adalah desain tempat tidur yang menggantung berada di atas permukaan kamar. Jadi, bawah permukaan kamar masih ada sisa ruang untuk interior lainnya. Selain itu, mezzanine bed membantu agar ruangan terlihat lebih luas.
Sesuaikan ukuran mezzanine bed dengan ukuran kasur yang akan digunakan. Jika untuk kamar satu orang, ukuran 120-160 cm sudah cukup, jika untuk 2 orang, maka bisa maksimal di 180 cm. Biasanya mezzanine bed juga dilengkapi dengan tangga untuk turun ke bawah.
Kamar dengan Bunk Bed
Selain mezzanine bed, ada konsep tempat tidur yang lebih konvensional namun tetap bagus untuk kamar ukuran kecil. Konsep bunk bed atau tempat tidur tingkat cocok untuk anak-anak yang masih kecil. Dua tingkat kamar sekaligus bisa menghemat ruangan di kamar, sisanya bisa untuk meja belajar, lemari dan juga interior tambahan lainnya.
Adapun ukuran untuk bunk bed biasanya lebih terbatas yaitu di 90-120 cm panjangnya. Oleh karena itu, jika Anda punya anak masih kecil yang tinggal berdua dalam satu kamar, bunk bed bisa menghemat ruang.
Kamar dengan Konsep Jepang
Desain untuk kamar kecil lainnya adalah kamar dengan konsep Jepang. Kamar tradisional di Jepang biasanya lebih minimalis dari segi interior. Menggunakan kasur lantai yang bisa dilipat saat sedang tidak dipakai bisa membuat ruangan lebih efisien. Selain itu konsep kamar Jepang juga menggunakan pintu geser.
Menggunakan pintu geser tidak akan mengganggu saat sedang membuka dan menutup karena tidak akan menjorok ke bagian dalam kamar. Lengkapi dengan jendela yang besar untuk menambah cahaya matahari masuk.
Kamar dengan Interior Gantung
Beberapa interior seperti rak, lemari, atau tv bisa dibuat menggantung di dinding. Hal ini untuk meminimalkan penggunaan lantai untuk penempatan interior. Dengan memanfaatkan ruang pada dinding, Anda bisa menaruh interior tambahan di bawah atau membuat lantai jadi lebih luas untuk lalu lalang. Biasanya interior gantung menggunakan bahan yang lebih ringan agar dinding kuat menopang dalam waktu lama.
Semua desain interior untuk kamar ukuran kecil bisa Anda dapatkan dengan mudah tanpa ribet melalui Radafa Interior. Radafa Interior menyediakan jasa konsultasi dan desain interior untuk berbagai tipe kamar, termasuk kamar ukuran kecil. Jadikan kamar kecil berkesan luas dan tetap fungsional agar nyaman sebagai tempat istirahat dengan konsultasi sekarang di Radafa Interior.
